Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Soal Matematika Kelas 6 Operasi Hitung Bilangan

Apologiku.com - Berikut ini merupakan sajian soal dan penyelesaiannya tentang operasi hitung bilangan yang mencakup bilangan bulat, pecahan biasa, pecahan campuran, pecahan desimal dan persen. Semoga dapat membantu sobat apologiku untuk memahami konsep operasi hitung bilangan yah.

Soal Matematika Kelas 6 Operasi Hitung Bilangan Bulat, Pecahan Biasa, Pecahan Campuran, Pecahan Desimal dan Persen

Soal matematika kelas 6


Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang benar! 

1. 935 + 65 – 365 =.....
a. 636
b. 664
c. 746
d. 764

2. Hasil dari 125 x 8 : 4 =.....
a. 20
b. 25
c. 250
d. 400

3. 246 : 6 + 38 x 4 – 126 = ...
a. 67
b. 190
c. 319
d. 442

4. Pak Amir menanam bibit karet sebanyak 450 batang, kemudian mati 73 batang, Dapat bantuan dari Dinas Pertanian 200 batang. Berapa jumlah bibit karet Pak Amir sekarang?
a. 723 batang
b. 577 batang
c. 323 batang
d. 177 batang

5. Ibu Lis mempunyai buku sebanyak 10 kotak, setiap kotak berisi 12 buku. Buku itu akan dibagikan kepada 15 anak di panti asuhan. Setiap anak mendapat ... buku
a. 7
b. 8
c. 22
d. 37

6. Hasil dari 3.3/5 + 2/10=.....
a. 20/10
b. 20/15
c. 3.5/15
d. 3.4/5

7. Hasil dari 2,1 – 1,05 - 0,42 adalah.....
a. 0,63
b. 1,73
c. 2,75
d. 3,57

8. Hasil dari 2.1/4 : 6/10 =.....
a. 1.4/10
b. 1.7/10
c. 3.1/3
d. 3.3/4

9. Seorang petani mempunyai 1. 1/2 hektar tanah pertanian. Sesudah panen ia membeli lagi 3/4 hektar. Pada akhir tahun, dijual 0,75 hektar untuk biaya perbaikan rumah. Berapa hektar sisa tanah petani tersebut?
a. 1,50
b. 2,50
c. 2,90
d. 3,00

10. Seorang pedagang buah memiliki satu keranjang yang berisi 300 buah jeruk. 15% dari jeruk itu sudah terjual. Berapa sisa jeruk yang belum terjual?
a. 45 jeruk
b. 255 jeruk
c. 315 jeruk
d. 345 jeruk

Kunci Jawaban:

1. a. 635
935 + 65 = 1.000 - 365 = 635

2. b. 25
125 x 8 = 1.000 : 4 = 25

3. a. 67
(246 : 6 ) + (38 x 4) – 126
= 41 + 152 - 126
= (41 + 152) - 126
= 193 - 126 = 67

4. b. 577 batang 
450 - 73 + 200 =...
= (450 - 73) + 200
= 377 + 200
= 577

5. b. 8 
10 x 12 : 15 = ...
= (10 x 12) : 15 = 
= 120 : 15 = 8

6. d. 3.4/5 
3.3/5 + 2/10 =.....
3.3/5 dijadikan pecahan biasa menjadi 18/5 sehingga dapat dihitung menjadi 18/5 + 2/10 namun harus disamakan terlebih dulu penyebutnya.
18/5 + 2/10 = ... (samakan penyebutnya)
= 36/10 + 2/10
= 38/10 (selanjutnya masing-masing dibagi 2)
= 19/5 (dijadikan pecahan campuran)
= 3.4/5

7. a. 0,63
2,1 – 1,05 - 0,42 =.....
2,1
1,05 -
1,05
0,42 -
0,63

8. d. 3.3/4
2.1/4 : 6/10 =..... (jadikan pecahan biasa terlebih dulu)
= 9/4 : 6/10 (samakan penyebutnya)
= 90/40 : 24/40
= (90 * 40) / (40 * 24)
= (3.600) / (960) (masing-masing dibagi 60)
= 60 / 16 (masing-masing dibagi 4)
= 15 / 4
= 3. 3/4

9. a. 1,50
1. 1/2 hektar + 3/4 hektar - 0,75 hektar = .... (Jadikan pecahan biasa terlebih dulu)
= 3/2 + 3/4 - 3/4
= (3/2 + 3/4) - 3/4
= (6/4 + 3/4) - 3/4
= 9/4 - 3/4
= 6/4 (selesaikan pembagian 6:4)
= 1,50 hektar

10. b. 255 jeruk
Dik = Jumlah jeruk 300 buah, jeruk terjual 15%
Dit = Jeruk yang belum terjual ?
Penyelesaian:
Jeruk yang terjual = 15% x 300 = (15 x 300) /100 = 4.500 / 100 = 45 buah
Jadi, jumlah jeruk yang belum terjual adalah 300 - 45 = 255 buah

Demikian soal matematika kelas 6 materi operasi hitung bilangan bulat. Semoga dapat membantu belajar dan sobat apologiku....

Post a Comment for "Soal Matematika Kelas 6 Operasi Hitung Bilangan "